Review & Harga Terbaru Samsung Galaxy Note 8 dan Spesifikasi

Tags

source image: kaskus

Pada 23 Agustus 2017, Samsung secara resmi mengumumkan Galaxy Note 8 dalam ajang Galaxy Unpacked 2017 di New York, Amerika Serikat. Gagal dengan seri sebelumnya nampaknya samsung kini telah menghadirkan produk yang lebih sempurna yang pastinya tidak akan meledak lagi seperti seri galaxy Note 7.

Menyusung layar layar Infinity Display yang menjadi trademark baru Samsung untuk teknologi layar ‘agak’ melengkung mereka. Samsung meninggalkan era ‘Edge’ yang memiliki lengkungan lebih lebar di bagian tepi dan hadir dengan Infinity Display yang lebih nyaman di genggaman pengguna. Namun Infinity Display tetap memilki semua fitur-fitur ‘edge’.

Desain : Galaxy Note 8 memiliki desain body yang juga mirip dengan Galaxy S8, yaitu dengan mengusung material balutan kaca Corning Gorilla Glass 5 di bagian depan dan belakang, dan bezel bermaterial metal.Secara ukuran, Galaxy Note 8 hanya memiliki sedikit perbedaan dari Galaxy S8+. Yaitu ukuran layar sebesar 6,3 inci dibandingkan Galaxy S8+ yang memiliki ukuran 6,2 inci. Sedangkan ukuran dimensi, Galaxy Note 8 memiliki ukuran 162.5 x 74.8 x 8.6 mm.

Tentu saja yang membedakan seri Note dengan seri S dari segi desain adalah terdapat S-Pen di bagian sisi.Sebenarnya desain ini juga telah dibawa oleh Samsung pada Galaxy Note 7, hanya saja produk tersebut gagal beredar dipasaran.

Pada bagian belakang, terpampang dua buah sensor kamera dengan lampu LED flash, sensor HR dan juga fingerprint. Lagi-lagi Penempatan fingerprint di pojok bagian kanan mungkin akan kembali menjadi hal yang dipertanyakan mengapa Samsung tetap memilih posisi tersebut, karena posisi tersebut sejak produk Galaxy S8 dan S8+ dianggap kurang nyaman.

Samsung Galaxy Note 8 mempunyai display dengan ukuran 6.3 inci dengan panel Super AMOLED beresolusi maskimal 2.960×1440.dan rasio dimilikinya yaitu 18.5:9 (2.06:1) dengan kepadatan piksel 522ppi. Pengguna bisa memilih resolusi pada layar yaitu pilihannya antara lain HD+(1480×720), FHD+(2220×1080), dan WQHD+(2960×1440). Layar Galaxy Note 8 di tambah dengan teknologi HDR 1.

Pada bagian dapur pacunya, sama seperti Galaxy S8 Series, Galaxy Note 8 dibekali dengan SoC Exynos 8895 Octa-core CPU (4x2nd-Gen Mongoose 2.3GHz + 4x Cortex-A53 1.7GHz & Mali-G71.RAM 6GB serta internal storage 64GB.Tersedia slot SIM Card yang dapat ditambahkan hingga 256GB.

Untuk fitur kamera, ini kali pertama Samsung menghadirkan dual kamera pada produk premium mereka. Kamera pertama yang digunakan yaitu memiliki resolusi 12MP dengan sensor berukuran 1/2.55 aperture f/1.7 dan focal length 26mm. Dan untuk kamera kedua menggunakan sensor beresolusi 12MP dengan sensor berukuran 1/3.6″, aperture f/2.4 dan focal length. Auto focus yang digunakan juga masih mengandalakan teknologi dual pixel phase detection yang memiliki OIS di kedua buah sensor.

Beralih sensor, Galaxy Note 8 memiliki kelengkapan sensor antara lain Iris sensor, Pressure sensor, Accelerometer, Barometer, Fingerprint sensor, Gyro sensor, Geomagnetic sensor, Hall sensor, HR sensor,Proximity sensor,RGB light sensor. Konektivitas yang dimilikinya yaitu LTE-A, 4-Band/5-Band carrier aggregation, Cat.16/13 (1Gbps/150Mbps), Wi-Fi a/b/g/n/ac MU-MIMO, teknologi navigasi GPS, Beidou, Galileo; dilengkapi dengan koneksi jarak pendek yaitu Bluetooth 5.0 dan NFC. Untuk konektivitas kabel, perangkat ini telah dibekali dengan USB Type-C (v3.1). berikut spesifikasi dari Galaxy Samsung Galaxy Note 8 :

Spesifikasi Galaxy Note 8 



Dimensi:
162.5 x 74.8 x 8.6 mm 

Berat: 
195 gram 

Layar 
6,3 inci, Infinity Super AMOLED dengan tampilang melengkung, resolusi 2960 x 1440 (521 PPI) 

Prosesor: 
Qualcomm Snapdragon 835 atau Exynos 8895 8895 (tergantung pasar) 

RAM/memori 
6GB Penyimpanan internal: 64 GB/128 GB/256 GB Slot microSD: hingga 256 GB 

Sensor 
Iris sensor, Pressure sensor, Accelerometer, Barometer, Fingerprint sensor, Gyro sensor, Geomagnetic sensor, Hall sensor, HR sensor, Proximity sensor, RGB Light sensor 

Kamera utama 
Kamera pertama 12 megapiksel, memiliki Dual Pixel F/1.7 dengan autofocus dan optical image stabilization. Kamera kedua 12 megapiksel dengan bukaan F/2.4 disertai autofocus dan optical image stabilization 

Kamera depan 
8-megapixel F/1.7 front camera with autofocus 

Fitur 
Iris scanner, Fingerprint sensor, Heart rate sensor, IP68, New S Pen stylus, New Gear VR headset beserta aksesori controller Bluetooth: 5.0 Wi-Fi: 802.11 a/b/g/n/ac with dual band support USB: Type-C Headphone: 3.5mm jack 

Konektivitas 
Bluetooth 5.0, NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (2.4/5GHz), VHT80 MU-MIMO, 1024QAM 

Baterai 
3.300 mAh dengan fast-charging, wireless fast-charging, and battery saving 

Anti-debu, anti-air 
IP687 

Sistem operasi 
Android 7.1.1 Nougat dengan Samsung UX 






EmoticonEmoticon